Ini adalah ikatan yang direkomendasikan bagi anda yang baru mulai belajar gendong belakang (back carry) dengan woven wrap. Ikatan ini tetap aman digunakan sekali pun belum rapi dalam mengencangkan bagian per bagian.
Di tutorial ini saya menggunakan teknik hip scoot, menggeser anak ke punggung dari pinggang penggendong. Genggam kedua ekor kain dengan erat untuk menjaga tegangan dan mengamankan anak selama menggesernya ke atas punggung, dan pastikan kain menutupi seluruh punggung anak atau sampai batas ketiaknya.
Perlu waktu dan latihan untuk dapat menggendong anak di belakang.
Selamat berlatih dan selamat menggendong!
Gendongan: Woven Wrap
Ukuran: 6 (4.6 m)